Resep Telur Dadar Bayam Praktis Untuk Sahur. Anda ingin menu masakan yang praktis dan mudah untuk makan sahur? Telur dadar bayam adalah alternatif yang bagus. Karena membuat telur dadar bayam sangat mudah dan cepat. Telur juga mengandung banyak vitamin dan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh. Ditambah dengan daun bayam sebagai sayuran sehatnya. Resep telur dadar bayam ini sangat pas jika anda bangun kesiangan saat sahur. Cara membuat telur dadar bayam ini sangat mudah kok. Bagaimana caranya? Berikut sudah kami siapkan resep telur dadar bayam praktis untuk sahur. Semoga bisa mamandu anda semua di rumah.
Resep telur dadar bayam sangat baik untuk menu sahur. Tentunya sebagai variasi agar anda tak bosan dengan menu yang itu-itu saja. Kali ini kami juga menggunakan kentang sebagai bahan. Karena kentang juga mengandung karbohidrat yang tinggi. Selain bisa menambah cita rasa telur dadar bayam buatan anda. Makan sahur semakin baik jika anda mengkonsumsi sayuran sehat. Karena tubuh membutuhkan cadangan energi dan nutrisi yang cukup selama berpuasa. Langsung saja berikut resep telur dadar bayam praktis untuk menu sahur anda. Juga kami berikan panduan cara membuatnya.
Resep Telur Dadar Bayam Praktis Untuk Sahur
Bahan-Bahan :
4 butir telur ayam
2 buah kentang
1 buah bawang bombay dipotong dadu
1 ikat bayam (ambil daunnya)
1 buah tomat dipotong dadu
Garam dan merica secukupnya
Cara Membuat Telur Dadar Bayam :
Pertama telur dikocok lepas. Sisihkan.
Kemudian kentang dicuci bersih lalu dikuliti. Iris kentang tipis-tipis.
Daun bayam dicuci dengan air mengalir sampai bersih.
Panaskan minyak goreng. Kemudian tumis bawang bombay sampai layu dan harum.
Lalu masukkan kentang yang sudah diiris tadi.
Lalu masukkan tomat. Aduk-aduk sampai rata.
Setelah itu masukkan bayamnya. Aduk sebentar lalu angkat.
Masukkan tumisan tersebut ke dalam kocokan telur.
Tambahkan garam dan merica secukupnya. Lalu diaduk agar tercampur rata.
Kemudian goreng dengan sedikit minyak. Bolak balik agar matang merata.
Telur dadar bayam siap menemani makan sahur anda.
Waktu sahur yang singkat dan sebelum subuh membuat banyak orang sering terlambat bangun. Untuk itu resep telur dadar bayam tadi bisa menjadi alternatif jika anda telat bangun untuk memasak sebelum sahur. Tetapi semoga saja tidak terlambat bangun. Selamat mencoba resep dari kami.
Itulah resep telur dadar bayam dari kami. Jika anda sudah mencobanya, silakan berbagi pengalaman pada kolom komentar. Simak terus Hnazarian untuk mendapatkan aneka resep masakan.
Mau resep yang lain?