TALAM BERAS



Bismillahirrohmanirrohim...
Bikin talam lagi yuuk. Setelah beberapa waktu yang lalu posting tentang talam labu, kali ini aku membuat talam beras. Talam beras adalah talam yang terbuat dari campuran tepung beras, tepung sagu dan juga santan. Teksturnya berbeda apabila dibandingkan dengan talam labu yang kubuat kemarin. Kalau talam labu teksturnya lembut, maka talam beras ini teksturnya lebih kenyal. Menurutku jadi mirip lapis beras ya. Talam beras ini bisa kita kreasikan juga sesuai selera. Kali ini aku membuat versi pandan dengan menggunakan daun suji yang kebetulan tumbuh subur di depan rumah hehehe. Gak heran kalau warnanya jadi hijau tua ya. Kalau tidak punya daun suji bisa memakai pasta pandan dan pewarna. Bisa juga dikreasikan dengan rasa lain sesuai selera. Resep yang kupakai kali ini adalah dari Majalah Sedap.




TALAM BERAS

Bahan Lapisan Hijau :
500 ml santan dari 1 butir kelapa
125 gr gula pasir
50 ml air daun suji
1/2 sdt garam
1 sdt pasta pandan
125 gr tepung beras
50 gr tepung sagu (tapioka)

Bahan Lapisan Putih :
20 gr tepung beras
50 ml air panas
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1/4 sdt garam
35 gr tepung sagu (tapioka)

Cara Membuat :
- Siapkan cucing / cetakan talam, oles tipis dengan minyak. Sisihkan.
- Panaskan kukusan hingga beruap banyak (mendidih airnya), bungkus tutupnya dengan serbet bersih agar air tidak menetes.
- Lapisan Hijau : rebus santan, gula pasir, air daun suji dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Saring.
- Setelah hangat, masukkan pasta pandan dan aduk rata.
Tuang ke dalam campuran tepung beras dan tepung sagu sambil diaduk hingga licin.
- Tuang ke dalam cetakan talam hingga 3/4 penuh kemudian kukus selama kurang lebih 15-20 menit.
- Lapisan Putih : campur tepung beras dan air panas. Aduk hingga rata.
- Masukkan santan, garam dan tepung sagu. Aduk hingga rata dan licin.
- Tuang ke atas lapisan hijau dan kukus kembali selama 10-15 menit hingga matang.
- Angkat dan biarkan agak dingin baru dikeluarkan dari cetakan.

Notes :
- Air daun suji bisa dibuat dari daun suji dan daun pandan yang dicincang halus kemudian diblender bersama sedikit air. Saring sebelum digunakan.
Apabila tidak memakai air daun suji, tambahkan santannya menjadi 550-600 ml.
- Saat mengukus talam jangan menggunakan api besar agar adonan tidak mengembang, mekar dan pecah-pecah.


Kalau aku memang lebih suka talam dengan tambahan umbi-umbian, misalnya kentang, ubi atau labu karena teksturnya lebih lembut. Masih penasaran ingin mencoba resep talam yang lainnya. Pengennya sih bikin talam beras yang teksturnya tidak begitu kenyal dan lebih lembut. Ada yang punya resepnya??