Kalau ditanya apa jajanan tradisional favorit, dapat dipastikan aku akan menjawab kue lumpur dan klepon. Emang ada yang nanya ya hihihi. Selain klepon biasa, aku juga suka banget dengan klepon ubi. Rasanya gak kalah enak dan lebih lembut menurutku. Kebetulan beberapa waktu yang lalu punya ubi ungu yang sudah lama dianggurin, akhirnya dieksekusi menjadi klepon ubi ungu. Dengan memakai ubi ungu, maka kleponnya akan berwarna cantik kan, tanpa tambahan pewarna lagi.
Resep klepon ubi ungu ini sama aja dengan resep klepon ubi yang pernah kuposting sebelumnya ya. Silahkan bisa diklik disini atau disini. Sama aja kok bahannya hanya memakai ubi ungu kukus yang sudah dihaluskan, tepung tapioka, sejumput garam dan juga gula merah yang disisir halus sebagai isiannya. Kelapa parutnya jangan lupa dikukus dulu selama 10-15 menit bersama sedikit garam. Jangan lupa diparut memanjang ya biar cantiiik. Sebenarnya paling asyik makan klepon dengan isian gula merah seabreg, tapi hati-hati kalau isian gulanya terlalu banyak, bisa meletus saat direbus. Jadi diisikan secukupnya aja ya.
Yuuuk bikin klepon...